Meskipun sebagian pasangan yang memilih metode teknologi tinggi seperti bayi tabung atau inseminasi buatan, jauh lebih banyak pasangan yang mencoba cara-cara alternatif dan alami untuk meningkatkan peluang mereka memiliki anak. Pengobatan alternatif atau alami telah terbukti bermanfaat bagi mereka yang tidak nyaman dengan perawatan kesuburan konvensional atau obat-obatan. Selain, pada umumnya mereka menawarkan solusi dengan harga yang lebih terjangkau.
Bagi Anda yang tertarik untuk mengeksplorasi terapi alternatif apa saja yang tersedia, berikut adalah beberapa di antaranya:
1. Herbal
Herbal atau jamu secara tradisional digunakan sebagai peningkat kesuburan selama berabad-abad di berbagai belahan dunia. Beberapa tanaman alami seperti ginseng, dong quai (ginseng wanita), damiana, daun jelatang (raspberry), vitex, minyak biji rami (flaxseed oil) dan bunga semanggi merah, menunjukkan kemungkinan besar untuk meningkatkan kesuburan, meskipun penggunaannya sebaiknya dilakukan setelah berkonsultasi dengan herbalis yang tepat.
Bunga semanggi merah, misalnya, biasanya dikeringkan dan dicampur dengan air untuk mendapatkan teh. Diperkirakan bahwa bunga ini dapat menyembuhkan bekas luka pada saluran telur, sel-sel abnormal pada saluran reproduksi, siklus haid tidak teratur dan infertilitas yang tidak dapat dijelaskan.
2. Akupunktur
Teknik kuno dari China ini adalah metode penyembuhan rasa sakit, stres dan penyakit lainnya melalui penggunaan jarum kecil yang tajam. Teknik ini didasarkan pada keyakinan bahwa tubuh harus memiliki keseimbangan aliran energi agar tetap sehat. Jika ada gangguan fungsi organ, berarti ada ketidakseimbangan aliran energi.
Akupunktur adalah prosedur yang relatif tanpa rasa sakit dan hampir tanpa efek samping. Terapi infertilitas melalui akupunktur terbukti bermanfaat bagi mereka yang memiliki gangguan fungsional, seperti ovulasi yang tidak teratur. Teknik ini membantu dengan cara:
Mengurangi hormon stres yang mengganggu ovulasi.
Meningkatkan aliran darah, terutama ke rahim, sehingga peluang implantasi telur meningkat.
Menyeimbangkan hormon tubuh, yang membantu pelepasan sel telur.
Pada pria, penggunaan akupunktur dapat memperbaiki ketidakseimbangan hormon dan meningkatkan aliran darah ke panggul, sehingga meningkatkan kualitas dan jumlah sperma.
Wanita dengan sindrom ovarium polikistik juga dapat merasakan perubahan positif saat menjalani terapi akupunktur, terutama dalam perbaikan siklus ovulasi mereka.
3. Homeopati
Obat homeopati berupaya untuk mengobati kondisi, bukan gejala, karena setiap penyakit dapat bermanifestasi berbeda pada orang yang berbeda. Sebelum obat diresepkan, riwayat medis, riwayat keluarga, suasana hati, kesukaan, ketidaksukaan, riwayat seksual dan keadaan emosional seorang pasien dibahas secara menyeluruh.
Homeopati meyakini bahwa orang yang menunjukkan tanda-tanda ketidaksuburan mungkin tidak mengalami masalah yang langsung berhubungan dengan organ reproduksinya tetapi memiliki kondisi lain seperti tekanan emosional, depresi, takut dengan masalah kehamilan atau mengonsumsi makanan yang dapat menyebabkan infertilitas. Melalui homeopati, masalah ini diberantas dengan menggunakan tanaman, mineral, atau bahkan logam.
Homeopati adalah salah satu perawatan medis yang paling aman dan tanpa efek samping, sehingga dapat menjadi pilihan yang baik untuk mengobati infertilitas. Namun, Anda perlu memastikan bahwa Anda dirawat oleh seorang praktisi yang memenuhi syarat/ berlisensi.
4. Diet
Kebanyakan orang menyadari pentingnya diet yang seimbang selama kehamilan, karena membantu sang ibu dan bayi tetap sehat. Sebenarnya, mempertahankan diet yang sehat saat Anda mencoba untuk hamil juga sama pentingnya. Jika Anda berharap untuk hamil, makanan yang kaya antioksidan, vitamin dan mineral akan bermanfaat sebagai nutrisi yang meningkatkan kesehatan sperma dan telur.
Biasanya, diet yang dianjurkan untuk pria dan wanita adalah yang kaya akan makanan alami atau organik, buah-buahan, sayuran, yogurt, ubi, daging tanpa lemak, minyak zaitun, dll Untuk aturan praktis mudah, cobalah untuk menghindari makanan kalengan atau awetan. Konsumsi makanan sedekat mungkin dengan keadaan alami mereka. Semakin banyak makanan ditangani dan diproses, semakin berkurang nutrisi yang dikandungnya.
Makanan kaya vitamin C, E dan beta-karoten bermanfaat untuk membantu mempertahankan siklus ovulasi yang tepat serta meningkatkan jumlah dan motilitas sperma. Kaum pria juga dianjurkan untuk meningkatkan asupan zinc, karena membantu meningkatkan jumlah sperma dan membuat sperma lebih sehat.
5. Refleksologi
Refleksologi didasarkan pada prinsip bahwa ada titik-titik refleksi tertentu pada kaki berhubungan dengan berbagai organ tubuh. Ketika titik-titik tertentu dirangsang, mereka akan melanjutkan rangsangan ke organ tubuh tertentu. Penggunaan utama pijat refleksi biasanya adalah sebagai inhibitor stres, karena membantu seluruh tubuh untuk rileks dan meningkatkan sekresi endorfin, yang mengangkat perasaan sejahtera.
Pijat refleksi sebagai pengobatan untuk infertilitas berguna sebagai terapi komplementer. Selain relaksasi, pijat refleksi juga dapat meningkatkan sirkulasi darah, membantu menyeimbangkan kadar hormon dan mengatur siklus menstruasi. Terapi ini juga dapat membantu para wanita yang menderita endometriosis atau sindrom ovarium polikistik.
Seperti halnya pengobatan alternatif lain, Anda perlu memilih seorang profesional refleksologi yang terlatih untuk mendapatkan manfaat terbaiknya.
6. Manajemen stres
Banyak dokter dan ahli yang percaya bahwa stres adalah salah satu hambatan utama untuk kehamilan. Metode seperti terapi pijat, yoga, dan meditasi adalah penurun stres yang juga membuat tubuh lebih sehat dan bugar secara fisik. Terapi ini juga dapat membantu menyehatkan siklus menstruasi anda, menyeimbangkan hormon-hormon dan secara umum membawa sikap yang lebih positif terhadap kehidupan.
Posisi yoga tertentu telah dikenal selama berabad-abad dapat membangun sistem reproduksi yang lebih kuat pada pria dan wanita. Karena sifat ini, banyak pusat yoga yang membuka kelas untuk terapi kesuburan.
Teknik manajemen stres lain seperti aromaterapi, terapi bunga, terapi prana, hipnosis, dan lainnya juga dapat memiliki efek kesehatan menyeluruh pada tubuh Anda.
Cara lain untuk mengatasi stres Anda adalah dengan berekreasi ke luar rumah atau di dalam rumah dengan mengembangkan hobi dan kesenangan Anda.
Sumber : http://keluargaberencana.com
Senin, 24 Desember 2012
Langganan:
Posting Komentar (Atom)